Staf Ahli Bidang Akademik Penmad Kanwil Kemenag Sumut Tinjau ANBK MAN Batubara

            Batubara (Humas). Staf Ahli Bidang Akademik Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Utara Rahmad Jamil, S.Ag.,M.Pd tinjau pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) tahun 2022 di Madrasah Aliyah Negeri Batubara, Rabu (31/08). Pelaksanaan ANBK hari pertama tersebut dilaksanakan di Laburaturium Komputer MAN Batubara pukul 07.20 WIB, dengan jumlah peserta 15 siswa/i yang terdiri dari kelas XI (sebelas).

            “Sejauh ini tak ada kendala apapun pada pelaksanaan ANBK hari pertama ini. Siswa/i juga sudah melaksanakan seluruh rangkaian simulasi jauh-jauh hari sehingga, munculnya kendala teknis kemungkinan sangat kecil. Untuk pelaksanaan ini kami menggunakan laptop agar meminimalisir terjadinya ganggunag listrik,” Ucap Kepala MAN Batubara Erwin Parlindungan Nst,S.Ag.,MM saat dampingi Rahmad Jamil, S.Ag.,M.Pd tinjau lokasi pelaksanaan.

            Rahmad Jamil, S.Ag.,M.Pd sempatkan beri motivasi mengingat ini adalah hari pertama pelaksanaan ANBK di MAN Batubara. “Saya yakin anak-anak kami semua sudah belajar dengan baik selama ini, dan saya berharap hasil yang didapatkan juga maksimal. Menjawab soalnya jangan terburu-buru, baca setiap pertanyaan dengan baik, dan pahami dengan sebenar-benarnya.” Diketahui, hari pertama ANBK ini menguji tentang literasi dan survei karakter peserta didik.

            Lebih lanjut, Erwin mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Staf Ahli Bidang Akademik Pendidikan Madrasah Kantor Wilayah Kementerian Agama Sumatera Utara yang telah menyempatkan diri berkunjung dan meninjau langsung pelaksanaan ANBK di MAN Batubara. Erwin juga berterima kasih karena telah menumbuhkembangkan semangat kepada seluruh peserta ANBK atas motivasi yang telah disampaikan. (MI)