MAN BATUBARA

Berakhlak, Berprestasi

Rapat Regenerasi Kepengurusan Komite Periode 2024/2027, Komite MAN Batubara Undang Orang Tua Siswa/i

            Batubara (Humas). Kamis (24/10), bertempat di Aula Madrasah Aliyah Negeri Batubara, pengurus komite periode 2021/2024 undang seluruh orang tua/wali siswa untuk mengikuti kegiatan rapat komite. Kegiatan rapat komite tersebut diselenggarkan dengan agenda silaturahmi antara pengurus komite madrasah dengan seluruh orang tua/wali siswa. Selain itu, rapat tersebut juga bertujuan untuk regenerasi kepengurusan komite yang secara resmi akan berakhir pada penghujung tahun ini.

            Kepala Madrasah Aliyah Negeri Batubara Erwin Parlindungan Nst, S.Ag.,MM dalam sambutannya mengatakan pemilihan akan diadakan secara demokratis. “Kita dengarkan semua usulan dari seluruh orang tua siswa yang hadir pada hari ini, rapat ini bersifat terbuka. Seperti yang kita ketahui, pengurus komite berperan sangat penting untuk kemajuan dan pengembangan madrasah, jadi mari kita pilih kepengurusan selanjutnya dengan sebaik-baiknya dan dengan sistem demokrasi yang adil.”

Lebih lanjut, yang mewakili komite MAN Batubara Irmawan Mukhlis ucap terima kasih kepada seluruh orang tua siswa yang bersedia hadir memenuhi undangan. Menurutnya, kerja sama yang baik antara orang tua dan madrasah sangat diperlukan demi peningkatan mutu prestasi di MAN Batubara ini. Tak lupa, Irmawan  juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh orang tua/wali siswa yang telah ikut menyukseskan program kerja Komite Madrasah. Selain itu, ia  juga menyampaikan bahwa, periode kepengurusannya akan berakhir pada tahun ini, jadi ia berharap agar regenerasi kepengurusan Komite Madrasah dapat diputuskan pada kegiatan rapat komite hari ini.

Berdasarkan banyak usulan, terpilih lima nama pengurus komite periode 2024/2027 yang telah disepakati oleh seluruh orang tua/wali siswa yang hadir yaitu, Drs. Mhd. Masrob,M.Pd., Mhd Iskandar, M.Pd., Irmawan Mukhlis, Supriadi, dan Nabilah.

 

 

Kepala MAN Batubara

Menu

Most Recent Posts

MAN Batubara

Berprestasi, Berakhlak

Kategori

Jl. Perintis Kemerdekaan No. 76, Lima Puluh Kota, Kec Lima Puluh, Kab, Batubara, Provinsi Sumatera Utara

© 2024. MAN BATUBARA

Menu

Helpdesk

RDM Madrasah

E-Learning

MAN BATUBARA

Tentang Kami

Berita dan Informasi