MAN BATUBARA

Berakhlak, Berprestasi

Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sumut Jadi Pembina Upacara di MAN Batubara

            Batubara (Humas). Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sumut H. Erwin Pinayungan Dasopang, M.Si didampingi Kasi Sarpras Kanwil Kemenag Sumut Zulfahmi Siregar, SE dan Kasi Bimas Kasi Pendis Kemenag Batu Bara H.Syahri Maulidin, MM kunjungi Madrasah Aliyah Negeri Batubara sekaligus jadi pembina upacara bendera, Senin (1/08) di lapangan MAN Batubara.

            Dalam amanatnya sebagai pembina upacara, H. Erwin menyampaikan kepada seluruh peserta didik agar selalu berlomba-lomba dalam kebaikan. Mengingat baru saja memasuki tahun baru islam, Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sumut tersebut mengajak seluruh warga di MAN Batubara, tak hanya peserta didik tetapi juga pendidik dan tenaga pendidiknya untuk semangat hijrah menjadi manusia dengan pribadi yang lebih baik lagi.

            Tak hanya itu, H. Erwin juga memotivasi peserta didik agar giat belajar dan menjadi generasi yang dapat mengharumkan nama madrasah, bangsa dan negara nantinya. “Dulunya saya juga menimba ilmu di madrasah, sama seperti anak-anak kami semua disini. Banggalah jadi anak madrasah, kemudian buktikan pada bapak dan ibu guru kalian disini bahwa kalian mampu mencapai cita-cita yang kalian inginkan. Kalau kalian berhasil, kami turut bangga,” ucapnya.

            Selain menjadi pembina upacara, H. Erwin Pinayungan Dasopang, M.Si juga memberikan cendramata kepada guru-guru senior berprestasi yang telah mendidik lebih dari dua puluh tahun, juga kepada siswa/i MAN Batubara yang berhasil mengharumkan nama madrasah di berbagai bidang.

            Kepala MAN Batubara Erwin Parlindungan, S.Ag.,MM mengucapkan terima kasih kepada Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sumut H. Erwin Pinayungan Dasopang, M.Si dan juga Kasi Sarpras Kanwil Kemenag Sumut Zulfahmi Siregar, SE yang telah menyempatkan diri untuk mengunjungi madrasah yang ia pimpin. Kepala MAN Batubara tersebut juga berterima kasih untuk semua apresiasi yang diberikan oleh Kabid Penmad Kanwil Kemenag Sumut.

 

Kepala MAN Batubara

Menu

Most Recent Posts

MAN Batubara

Berprestasi, Berakhlak

Kategori

Jl. Perintis Kemerdekaan No. 76, Lima Puluh Kota, Kec Lima Puluh, Kab, Batubara, Provinsi Sumatera Utara

© 2024. MAN BATUBARA

Menu

Helpdesk

RDM Madrasah

E-Learning

MAN BATUBARA

Tentang Kami

Berita dan Informasi