MAN BATUBARA

Berakhlak, Berprestasi

Apel Pagi MAN Batubara, Upaya Membentuk Siswa yang Anggun dalam Moral dan Unggul dalam Intelektual

Batubara (Humas). Kegiatan apel pagi yang rutin dilaksanakan siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri Batubara setiap harinya beragam, diantaranya membaca Al-Quran, pidato dengan tiga bahasa  (Bahasa Arab, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris), pembacaan Asmaul Husna, dan juga ceramah. Menciptakan siswa-siswi madrasah yang anggun dalam moral dan unggul dalam intelektual merupakan salah satu tujuan Madrasah Aliyah Negeri Batubara. Apel pagi yang setiap hari dilaksanakan di lapangan madrasah merupakan wujud nyata kegiatan pembentukan karakter untuk siswa-siwi madrasah.

Selasa (12/10/2021) kegiatan apel pagi diwarnai dengan bacaan ayat suci Al-Quran yang  diikuti oleh seluruh siswa-siswi MAN Batubara. Setiap minggunya, setiap kelas akan bergantian mendapat jadwal untuk mengisi setiap kegiatan apel pagi. Berkenan menjadi pembina apel pagi adalah Dra. Rosnani selaku WKM kesiswaan. Beliau berpesan agar siswa-siswi selalu dekat dan akrab dengan Al-Quran, membacanya setiap hari dan menghafalkannya. Juga tak lupa beliau selalu mengingatkan agar tak meninggalkan sholat meski dalam keadaan apapun. “Jangan lupa bahwa, hidup di dunia ini hanya untuk beribadah kepadaNya.”

Lebih lanjut, Kepala MAN Batubara Erwin Chandra Islamy Simbolon, S.Pd mengatakan bahwa,       seluruh program madrasah semata-mata ditujukan untuk mewujudkan siswa-siswi yang bertaqwa, berakhlaqul karimah, berprestasi dan berbudaya. “Alhamdulillah, program pembiasaan ini sudah berlangsung lama, dan saya ikut berysukur karna program ini selalu di dukung oleh pendidik dan tenaga kependidikan MAN Batubara,” ungkapnya saat dimintai pendapat oleh Humas.

Kepala MAN Batubara

Menu

Most Recent Posts

MAN Batubara

Berprestasi, Berakhlak

Kategori

Jl. Perintis Kemerdekaan No. 76, Lima Puluh Kota, Kec Lima Puluh, Kab, Batubara, Provinsi Sumatera Utara

© 2024. MAN BATUBARA

Menu

Helpdesk

RDM Madrasah

E-Learning

MAN BATUBARA

Tentang Kami

Berita dan Informasi